Kualifikasi Moto3™ Jepang: Jaume Masia Hat-Trick Pole Position

Pembalap Leopard Racing itu lanjutkan momentum. Namun, para rivalnya siap mengawasi laju kencangnya di Motegi

Momentum terus menghampiri Jaume Masia setelah pembalap Leopard Racing itu mengamankan pole position ketiga secara beruntun dalam Kualifikasi Moto3™ di Motul Grand Prix of Japan.

Spaniard membukukan catatan waktu 1 menit 56,744 detik, meninggalkan jauh barisan pesaingnya. Kendati demikian, ia bakal ditemani oleh Deniz Oncu (Red Bull KTM Ajo) dan Matteo Bertelle (Rivacold Snipers Team) di barisan depan.

Sebelum sesi Q2 berlangsung, Riccardo Rossi (SIC58 Squadra Corse), Joel Kelso (CFMoto Racing Pruestel GP), Taiyo Furusato (Honda Team Asia) dan Jose Antonio Rueda (Red Bull KTM Ajo) berhasil lolos dari Q1.

David Munoz (BOE Motorsports) dan Ayumu Sasaki (Liqui Moly Husqvarna Intact GP) awalnya jadi pembcalap tercepat. Tetapi semua mata beralih ke Masia yang sedang dalam performa terbaiknya. Mendapat towing dari rekan setim Tatsuki Suzuki, Masia pun rebut pole position.

Oncu menyusul Masia setelah lakukan peningkatan catatan waktu pada lap berikutnya. Lap time yang dicetaknya bahkan sudah cukup untuk mengamankan pembalap Turki itu menempati front row.

Dua menit tersisa, Bertelle merangsek masuk ke barisan depan Sementara itu, Stefano Nepa (Angeluss MTA Team) berada di urutan keempat. Hasil ini menyamai pencapaian terbaiknya dalam kualifikasi Moto3™.

Rekan setim pembalap Italia itu, Ivan Ortola, bergabung dengannya di baris kedua. Adapun pemuncak klasemen Daniel Holgado (Red Bull KTM Tech3) menghuni posisi start keenam, usai perbaiki catatan waktu.

Collin Veijer meraih hasil P7. Tetapi ia dihukum turun tiga posisi start. Ini membuat tandemnya di Liqui Moly Husqvarna Intact GP, Ayumu Sasaki, dan David Munoz naik satu posisi, dengan David Alonso (Tim Aspar Gaviota GASGAS) baris ketiga.

Diogo Moreira (MT Helms – MSI) juga mendapat penalti grid. Begitu pula Joel Kelso. Itu berarti pembalap tuan rumah Kaito Toba (SIC58 Squadra Corse) dan Ryusei Yamanaka (Gaviota GASGAS Aspar Team) bergabung dengan Veijer di baris keempat.

Grid sudah siap, dan sesi selanjutnya dari perebutan gelar kelas lighweight adalah ketika lampu start padam pada Minggu (1/10/2023) besok, mulai pukul 12.00 siang waktu setempat (10.00 WIB).

Top 10 Kualifikasi:

1 JAUME MASIA (LEOPARD RACING) 1:56.331
2 Deniz Öncü (Red Bull KTM Ajo) +0.208
3 Matteo Bertelle (Rivacold Snipers Team) +0.320
4 Stefano Nepa (Angeluss MTA Team) +0.364
5 Ivan Ortola (Angeluss MTA Team) +0.428
6 Daniel Holgado (Red Bull KTM Tech3) +0.445
7 Collin Viejer (Liqui Moly Husqvarna Intact GP) +0.466
8 Ayumu Sasaki (Liqui Moly Husqvarna Intact GP) +0.473
9 David Muñoz (BOE Motorsports) +0.561
10 David Alonso (GASGAS Aspar Team) +0.597

 

HASIL LENGKAP!

Ikuti keseluruhan Musim 2023 secara LIVE & VOD dengan VideoPass!