MotoGP™ Indonesia: Maverick Vinales Puncaki Warm Up

Pembalap Aprilia Racing itu keluar sebagai yang tercepat dalam sesi pemanasan jelang balapan Grand Prix Indonesia hari ini

Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) membuka Warm Up dengan menduduki urutan teratas, mengungguli Alex Rins (LCR Honda Castrol) dan Jack Miller (Red Bull KTM Factory Racing). Tak berselang lama, pemimpin klasemen yang baru, Jorge Martin (Prima Pramac Racing), mengambil alih posisi pertama dari tangan Pecco.

Kedua pembalap lalu terlibat dalam perebutan P1. Bagnaia kembali ke puncak, yang segera dibalas oleh Martin. Memasuki fase akhir sesi, giliran Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) yang merangsek ke barisan depan. Seolah tidak mau ketinggalan, Vinales ikut unjuk kecepatan dengan torehan 1 menit 31,380 detik.

Catatan waktunya sempat dipatahkan oleh Martin, bahkan Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha MotoGP™) mengklaim tempat pertama usai bubuhkan 1 menit 31,339 detik. Meski kemudian direbut oleh Martin, Vinales berhasil meningkatkan lap time miliknya menjadi 1 menit 31,043 detik – unggul 0,084 detik atas ‘Martinator’.

Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) berada di posisi ketiga, unggul atas Morbidelli dan Johann Zarco (Prima Pramac Racing). Sementara urutan keenam ditempati Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP™) yang mengungguli Bagnaia, dilanjutkan rekan setim Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team) untuk tempat kedelapan.

Melengkapi sepuluh besar adalah Miller, diikuti peraih podium kedua Tissot Sprint Pertamina Grand Prix of Indonesia kemarin, yakni Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team).

Perburuan gelar diyakini bakal sangat menarik. Karena itu, pastikan Anda menyaksikan balapan GP Indonesia di Mandalika hari ini, mulai pukul 14.00 WIB.

Top 10:

1

Maverick Vinales (Aprilia Racing)

1:31.043

2

Jorge Martin (Prima Pramac Racing)

+0.084

3

Takaaki Nakagami (LCR Honda IDEMITSU)

+0.236

4

Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha MotoGP™)

+0.296

5

Johann Zarco (Prima Pramac Racing)

+0.319

6

Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP™)

+0.366

7

Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team)

+0.405

8

Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team)

+0.427

9

Jack Miller (Red Bull KTM Factory Racing)

+0.458

10

Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team)

+0.481

 

HASIL LENGKAP!

Ikuti seluruh Musim 2023 secara LIVE & VOD melalui VideoPass!