MotoGP™: 11 Pemenang Perdana Sejak 2020, Prancis 99 Kemenangan

Sejumlah statistik menarik tersaji usai Grand Prix Australia di Phillip Island akhir pekan lalu

GP Australia suguhkan duel menegangkan yang membuat kita terpaku pada aksi pembalap kelas premier sepanjang balapan. Semuanya berujung dalam pertarungan epik pada lap terakhir, yang mana kemenangan perdana akhirnya berhasil diklaim Johann Zarco (Prima Pramac Racing).

Kini kita punya waktu untuk menarik napas sejenak setelah perlombaan seru di Phillip Island, sembari menyimak beberapa statistik terbaik pasca-balapan di bawah ini:

120 – Johann Zarco meraih kemenangan perdananya di MotoGP™ dan menjadi pemenang berbeda ke-120 dalam kelas premier.

99 – Zarco meraih kemenangan perdananya dalam MotoGP™ di GP Australia, yang juga merupakan kemenangan Grand Prix ke-99 bagi pembalap asal Prancis.

42 – Dengan Zarco menangi balapan serta ungguli Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo team) dan Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing MotoGP™), Ducati mencatatkan 42 balapan Grand Prix MotoGP™ berturut-turut dengan setidaknya satu pembalap naik podium.

33 – Ini merupakan podium ke-33 Ducati tahun ini, yang merupakan rekor baru pabrikan Bologna dalam satu musim MotoGP™.

13 – Kemenangan Zarco adalah yang ke-13 bagi Ducati sejauh tahun ini, yang juga merupakan rekor pabrikan Bologna untuk satu musim MotoGP™. Zarco juga menjadi pemenang ke-13 dalam kelas premier bersama Ducati.

11 – Zarco menjadi pemenang perdana yang ke-11 di kelas premier sejak balapan pembuka musim 2020. Ia bergabung dengan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP™), Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing), Miguel Oliveira (CryptoDATA RNF MotoGP™ Team) , Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha MotoGP™), Joan Mir (Repsol Honda Team), Jorge Martin (Prima Pramac Racing), Francesco Bagnaia, Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team), Aleix Espargaro (Aprilia Racing) dan Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team).

11 – Bagnaia finis P2, yang merupakan podium ke-11 baginya sejauh musim ini. Itu adalah rekor pribadi barunya dalam satu musim MotoGP™, termasuk tahun lalu ketika Pecco rengkuh titel dunia.

6 – Ini merupakan podium keenam bagi pembalap yang berlomba menggunakan Ducati sepanjang musim ini. Sebelumnya di Argentina, Prancis, Italia, Jerman, dan San Marino.

5 – Zarco menjadi pembalap Prancis kelima yang meraih kemenangan di kelas premier bersama Quartararo (11 kemenangan), Regis Laconi (1), Christian Sarron (1) dan Pierre Monneret (1). Ini adalah podium ke-20 bagi Zarco di  MotoGP™. Namun itu jadikan catatan khusus, karena ia merupakan pembalap dengan podium kelas premier terbanyak tanpa kemenangan, yang sebelumnya dipegang Colin Edwards lewat koleksi 12 podium.

5 – Zarco kini telah mencetak lima podium sepanjang tahun ini, dan 2023 menjadi musim terbaiknya dalam hal podium sejak ia naik kelas ke MotoGP™ pada 2017.

1 – Di Giannantonio finis ketiga untuk podium pertamanya sejak debut MotoGP™ musim lalu.

0,477 – Dengan selisih waktu 0,477 detik antara Zarco (pemenang) dan Di Giannantonio (finis P3), ini merupakan jarak podium kedua terdekat pada 2023 setelah terakhir kali di Mandalika (0,433 detik).

Harga Spesial VideoPass MotoGP™!

Semua konten LIVE & OnDemand ada di ujung jari Anda dengan harga luar biasa

Berlangganan Sekarang!

Ikuti seluruh Musim 2023 secara LIVe & VOD melalui VideoPass!