Moto2™ Malaysia: Fermin Aldeguer Tunjukkan Taji

Pembalap BETA Tools SpeedUp itu memuncaki Practice 1, mengungguli Jake Dixon dan pemimpin klasemen Pedro Acosta

Fermin Aldeguer (BETA Tools SpeedUp) melanjutkan performa impresif dalam sesi latihan pertama kelas Moto2™ untuk akhir pekan balap Petronas Grand Prix of Malaysia. Pembalap muda Spanyol itu keluar sebagai yang tercepat setelah membukukan catatan waktu 2 menit 06,183 detik. Hasil bagus ini tentu jadi modal penting bagi #54 guna menghadapi balapan di Petronas Sepang International Circuit.

Posisi kedua diklaim Jake Dixon (GASGAS Aspar Team), diikuti oleh calon kuat Juara Dunia kategori menengah, Pedro Acosta (Red Bull KTM Ajo). ‘El Tiburon’ sempat menguasai urutan teratas, tetapi waktu lap yang dicetaknya kemudian dipatahkan Aldeguer. Sementara urutan keempat dihuni Ai Ogura (Idemitsu Honda Team Asia), dengan rookie Dennis Foggia (Italtrans Racing Team) berkinerja apik untuk amankan P5.

Joe Roberts (Italtrans Racing Team) menuntaskan Practice 1 pada tempat keenam, di depan Marcos Ramirez (American Racing), serta Somkiat Chantra (Idemitsu Honda Team Asia), Manuel Gonzalez (Correos Prepago Yamaha VR6 Master Camp Team) dan Aron Canet (Pons Legow Los40) dalam sepuluh besar. Adapun, rival terdekat Acosta pada perburuan titel, Tony Arbolino (Elf Marc VDS Racing Team) hanya dapat menduduki posisi ke-13.

Para pembalap Moto2™ akan kembali beraksi di Petronas Sepang International Circuit untuk Practice 2 yang dijadwalkan berlangsung pukul 13.05 WIB pada Jumat hari ini!

Top 10:

1

Fermin Aldeguer (Speed Up Racing)

2:06.183

2

Jake Dixon (GASGAS Aspar Team)

+0.060

3

Pedro Acosta (Red Bull KTM Ajo)

+0.455

4

Ai Ogura (IDEMITSU Honda Team Asia)

+0.466

5

Dennis Foggia (Italtrans Racing Team)

+0.565

6

Joe Roberts (Italtrans Racing Team)

+0.577

7

Marcos Ramírez (American Racing)

+0.867

8

Somkiat Chantra (IDEMITSU Honda Team Asia)

+0.964

9

Manuel Gonzalez (Yamaha VR46 Master Camp Team)

+1.055

10

Aron Canet (Pons Wegow Los40)

+1.210

 

HASIL LENGKAP!

Ikuti seluruh musim 2023 secara LIVE & OnDemand melalui VideoPass!