MotoE™ Austria: Oscar Gutierrez Jaga Peluang Juara

Kemenangan pada Race 1 membuat Oscar Gutierrez pangkas selisih poin dari Hector Garzo, dengan tiga besar dilengkapi Mattia Casadei.

Kejuaraan Dunia FIM Enel MotoE™ menghadirkan drama lebih lanjut dalam balapan di Red Bull Ring. Oscar Gutierrez (Axxis – MSI) melaju kencang untuk meraih kemenangan pada Race 1. Pembalap bernomor #99 itu mencuri pimpinan lomba pada Lap 5, dan ia pun tak terbendung hingga garis finis. Gutierrez mengalahkan Hector Garzo (Dynavolt Intact GP MotoE™), yang mana kedua pembalap berjarak 0,246 detik.

Berkat kemenangan tersebut, Gutierrez pun memperkecil keunggulan dari Garzo menjadi 24 poin, sehingga mustahil bagi rivalnya itu untuk menyegel titel dunia akhir pekan ini. Penentuan gelar bakal ditentukan di Misano. Pada perebutan podium, Mattia Casadei (LCR E-Team) mengamankan tempat ketiga setelah meredam Kevin Zannoni (Openbank Aspar Team), menyusul penalti turun satu posisi karena pelanggaran track limit pada lap terakhir.

Sebelumnya terjadi drama di awal balapan. Matteo Ferrari (Felo Gresini MotoE™) alami kecelakaan di tikungan terakhir. Satu lap kemudian, Miquel Pons (Axxis-MSI) terjatuh. Adapun raihan mengecewakan dipetik Eric Granado (LCR E-Team), yang tersingkir di Tikungan 3 pada Lap 5.

Tonton Race 1:

Para pembalap MotoE™ akan kembali beraksi dalam Race 2 yang bakal diadakan pukul 21.10 WIB pada Sabtu (17/8) malam ini. Jangan lewatkan semua aksinya hanya di motogp.com!

Top 10:

1 Oscar Gutierrez (Axxis-MSI)  
2 Hector Garzo (Dynavolt Intact GP MotoE™) +0.246
3 Kevin Zannoni (Openbank Aspar Team) +0.901
4 Mattia Casadei (LCR E-Team)   +1.430
5 Jordi Torres (Openbank Aspar Team) +1.506
6 Alessandro Zaccone (Tech3 E-Racing)   +2.878
7 Lukas Tulovic (Dynavolt Intact GP MotoE™) +6.571
8 Andrea Mantovani (KLINT Forward Factory Team) +6.619
9 Massimo Roccoli (Ongetta SIC58 Squadra Corse) +7.482
10 Maria Herrera (KLINT Forward Factory Team) +7.575

 

Hasil lengkap klik di sini.

Ikuti seluruh musim 2024 dengan berlangganan MotoGP™ VideoPass!

SETENGAH HARGA, KECEPATAN PENUH

Nikmati sisa musim 2024 dengan diskon 50% untuk MotoGP™ VideoPass

Berlangganan Sekarang!
Dapatkan Newsletter Resmi MotoGP™!
Buat akun sekarang untuk mengakses konten video, laporan hasil balapan, hingga Newsletter MotoGP™ serta informasi menarik lainnya.