Rangkuman Preview GP Jepang 2023

Simak sejumlah kabar penting saat para pembalap mendarat di Motegi untuk Round 14 bertajuk Motul Grand Prix of Japan

Rombongan sirkus MotoGP™ telah menginjakkan kaki di Motegi untuk bersiap hadapi Grand Prix Jepang. Tentu ada banyak hal yang dinantikan sebelum lampu start padam. Mulai dari rumor kepindahan pembalap, pembicaraan krusial dengan petinggi pabrikan, hingga wajah-wajah familier yang lakoni comeback.

Berikut adalah rangkuman jelang perlombaan GP Jepang 2023 pada hari ini:

VIDEO: Marc Marquez Isyaratkan Keputusan Masa Depannya

Ketika spekulasi di paddock terus berkembang, bintang HRC itu menjawab pertanyaan tentang masa depannya sebelum bertemu dengan tokoh-tokoh penting Honda di Jepang.

Marc Marquez, Repsol Honda Team
Marc Marquez, Repsol Honda Team

VIDEO: Fabio Quartararo: Yamaha Harus Ambil Risiko

Juara Dunia MotoGP™ 2021 itu berbicara dengan petinggi pabrikan Iwata pada Rabu kemarin, dan mengungkapkan reaksinya terhadap hasil pembicaraannya di Motegi.

VIDEO: Cal Crutchlow Soroti Perubahan Mentalitas Yamaha

Jelang kembalinya ke dunia balap sebagai Wildcard, pembalap Inggris ini menyelami lebih dalam beberapa masalah yang dihadapi pabrikan Iwata, dan bagaimana upayanya untuk menyelesaikan problem tersebut.

VIDEO: Francesco Bagnaia, dari Pemburu Menjadi Diburu

Sang Juara Dunia bertahan mengejar Fabio Quartararo untuk meraih kejayaan pada 2022. Kini, ia berada dalam situasi yang berbanding terbalik, seiring dengan makin ketatnya perburuan gelar.

Francesco Bagnaia, Jorge Martin
Francesco Bagnaia, Jorge Martin

BACA: Alex Rins Dinyatakan Fit Balapan GP Jepang

Pembalap Spanyol itu akan kembali ke lintasan usai lolos tes medis di Motegi pada Kamis hari ini.

MotoGP™ Podcast: Carmelo Ezpeleta

CEO Dorna Sports bergabung dengan Frances Wyld untuk membahas kalender MotoGP™ 2024 yang baru dirilis, dan apa artinya bagi olahraga ini di masa depan

MotoGP™ Fantasy: Berebut Status Terbaik di Motegi

Sudah waktunya untuk aksi yang lebih seru di Motul Grand Prix of Japan 2023. Tetapi dengan makin ketatnya perebutan gelar, siapa yang bisa mendapatkan keuntungan di MotoGP™ Fantasy?

Fantasy Preview, JAP
Fantasy Preview, JAP

JADWAL: Grand Prix Jepang 2023

Simak jadwal lengkap Motegi di sini dan pastikan Anda tidak melewatkan keseruannya sedetik pun!

Ikuti seluruh Musim 2023 secara LIVE & VOD dengan VideoPass!