Hujan yang mengguyur sebelum dimulainya balapan Grand Prix Australia menjadi tantangan bagi para pembalap Moto3™. Kendati demikian, lima pembalap muncul sebagai penantang podium sejak lampu start padam. Ayumu Sasaki (Liqui Moly Husqvarna IntactGP) merebut posisi terdepan, diikuti Joel Kelso (CFMOTO Racing PruestelGP), dengan Deniz Oncu (Red Bull KTM Ajo) tempati urutan keempat.
Di luar dugaan, Adrian Fernandez (Leopard Racing) menyodok masuk ke leading group ketika perlombaan baru memasuki Lap 2. Pembalap muda Spanyol itu bahkan tanpa kesulitan segera membuka keunggulan 0,3 detik atas Sasaki. Sebaliknya pemimpin klasemen sekaligus rekan setim Jaume Masia (Leopard Racing) berjuang pertahankan posisinya dalam sepuluh besar. Saat ini, Daniel Holgado (Red Bull KTM Tech3) masih menduduki P10.
Intensitas hujan lalu berkurang jelang pertengahan lap. Tetapi kecepatan Fernandez justru makin solid. Trek basah sama sekali tak memengaruhinya. Adapun tiga besar diperebutkan Sasaki, Oncu, Kelso serta Collin Veijer (Liqui Moly Husqvarna Intact GP). Sementara duo penantang gelar, Holgado di luar zona poin, sedangkan Masia melorot ke posisi ke-13.
A THIRD ONE! 😱
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) October 21, 2023
Championship contender @daniholgado96 has launched his KTM at Miller Corner! 🤯#AustralianGP 🇦🇺 pic.twitter.com/QvJAPUgAte
Keunggulan jauh Fernandez yang sempat menyentuh gap satu detik lebih kemudian dipangkas olah kuartet Oncu, Sasaki, Kelso dan Veijer. Pun demikian, tetap tak mudah bagi keempat pembalap untuk mendekatkan jarak mereka dengan Fernandez. Bahkan momen nyaris terjatuh dialami Oncu sebanyak tiga kali, membuatnya kehilangan tiga besar setelah dilewati Sasaki serta Kelso dalam satu lap.
Saat tengah nyaman memimpin balapan, Fernandez kehilangan kendali atas motornya di Tikungan 11. Ia tergelincir, sekaligus mendorong Sasaki naik ke P1 untuk merebut pimpinan lomba. Oncu membayangi dari posisi kedua, sementara Kelso mulai membangun jarak dari Veijer. Meski crash, Fernandez masih dapat melanjutkan balapan, yang mana Spaniard duduki urutan kelima.
Here's your championship leader! ⏪@jaume_masia just got swamped out the final corner! 🤯#AustralianGP 🇦🇺 pic.twitter.com/h3jT2vS3wJ
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) October 21, 2023
Duel pun tak terhindarkan antara Sasaki dan Oncu. Keduanya menjauh dari kejaran Kelso serta Veijer. Dua lap tersisa, Sasaki unggul 0,3 detik. Namun, jelang lap terakhir, Oncu mampu memangkas selisih menjadi 0,045 detik. Setelah menunggu momen tepat seraya membayangi rivalnya itu, Oncu menyalip Sasaki di Tikungan 10 dan akhirnya berhasil jadi pemenang. Ini merupakan kemenangan ketiganya musim ini.
Sasaki harus puas finis kedua, diikuti Kelso yang jadi pembalap Australia pertama dengan keberhasilan naik podium sejak Jack Miller di Valencia 2014. Veijer posisi keempat, di depan Fernandez. Melengkapi enam besar adalah Riccardo Rossi (SIC68 Squadra Corse) dan Taiyo Furusato (Honda Team Asia). Masia amankan posisi kedelapan, diiikuti Matteo Bertelle (Rivacold Snipers Team) serta Lorenzo Fellon (SIC58 Squadra Corse) dalam sepuluh besar. Pembalap Indonesia, Mario Aji (Honda Team Asia), sempat P6. Tetapi sayang, ia terjatuh.
HE'S THROWN IT AWAY! 😱@31AdriFernandez crashes out of a potential first-ever victory! 💥#AustralianGP 🇦🇺 pic.twitter.com/mXtinStr7o
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) October 21, 2023
Kendati tak menang, Ayumu Sasaki kini hanya terpaut empat poin dari Jaume Masia yang masih memuncaki klasemen. Daniel Holgado peringkat ketiga dan berjarak 22 poin. Perburuan titel antara ketiga pembalap bakal berlanjut di Grand Prix Thailand pada 27-29 Oktober akhir pekan depan. Pastikan Anda jangan sampai melewatkannya!
Top 10:
1 |
Deniz Öncü (Red Bull KTM Ajo) |
|
2 |
Ayumu Sasaki (Liqui Moly Husqvarna Intact GP) |
+0.407 |
3 |
Joel Kelso (CFMOTO Racing PruestelGP) |
+4.392 |
4 |
Collin Veijer (Liqui Moly Husqvarna Intact GP) |
+23.062 |
5 |
Adrián Fernández (Leopard Racing) |
+31.661 |
6 |
Ricardo Rossi (SIC58 Squadra Corse) |
+31.702 |
7 |
Taiyo Furusato (Honda Team Asia) |
+32.236 |
8 |
Jaume Masia (Leopard Racing) |
+32.923 |
9 |
Matteo Bertelle (Rivacold Snipers Team) |
+33.379 |
10 |
Lorenzo Fellon (CIP Green Power) |
+35.575 |
Ikuti seluruh Musim 2023 secara LIVE & VOD melalui VideoPass!