Moto2™ Inggris: Manuver Kemenangan Brilian Senna Agius

Pembalap Liqui Moly Dyanvolt Intact GP, Senna Agius, tampil gemilang saat merebut kemenangan perdana di Silverstone.

Moto2 luar biasa! Sejak awal hingga akhir, fans disuguhkan pertarungan sengit demi podium tertinggi di Tissot Grand Prix Inggris Raya pada Minggu (25/5). Senna Agius (Liqui Moly Intact GP) menjadi pemenang berkat manuver overtaking yang brilian di tikungan dan lap terakhir di Silverstone. Posisi kedua ditempati Diogo Moreira (Italtrans Racing Team), dengan rookie David Alonso (CFMOTO Gaviota Aspar Team) mengamankan podium pertamanya musim ini.

Drama sudah tersaji sejak lampu merah padam. Pemimpin klasemen, Manuel Gonzalez (Liqui Moly Dyanvolt Intact GP) mengalami wheelie saat start, membuatnya terlempar keluar dari sepuluh besar. Posisi terdepan langsung diambil alih oleh Aron Canet (Fantic Racing Lino Sonego), diikuti Moreira, Izan Guevara (BLU CRU Pramac Yamaha Moto2), Agius dan Alonso.

Tiga lap pertama, Canet bersaing melawan Guevara memperebutkan posisi pertama. Di sisi lain, Gonzalez berupaya keras mengejar ketertinggalannya. Namun sial baginya. Ketika tengah berjuang memulihkan posisinya, ia kontak dengan Barry Baltus (Fantic Racing Lino Sonego) di Tikungan 6. Kedua pembalap pun DNF. Adapun insiden akan ditinjau setelah balapan.

Kembali ke perebutan kemenangan di barisan depan. Canet lalu mendapat perlawanan dari Moreira. Meski terus mendapat tekanan dari Moreira, Canet dapat meredam sang rival. Akan tetapi, situasi kemudian berubah memasuki tujuh lap tersisa. Alonso melancarkan serangan dengan merebut posisi pertama. Canet dan Moreira bereaksi. Begitu pula Agius serta Guevara yang terus membayangi ketiga pembalap di depan mereka.

Duel panas lalu terjadi antara Canet versus Alonso. Puncaknya pada lap terakhir. Canet maupun Alonso meningkatkan tempo serangan. Canet mencoba untuk menyalip Alonso. Tak diduga, aksinya ini justru membuka celah lebar bagi Agius untuk masuk dan melewati kedua rivalnya. Canet berupaya membalas, tetapi gagal melakukannya karena Moreira menaklukkan untuk rebut finis kedua, disusul Alonso yang mengisi posisi ketiga. Canet akhirnya harus puas finis keempat.

Urutan kelima diduduki Guevara, dilanjutkan Celestino Vietti (Beta Tools SpeedRS Team) yang finis keenam. Filip Salac (Elf Marc VDS Racing Team) mengemas posisi ketujuh, di depan Joe Roberts (OnlyFans American Racing Team). Home hero Jake Dixon (Elf Marc VDS Racing Team) finis kesembilan dan Marcos Ramirez (OnlyFans American Racing Team) masuk Top 10.

Ronde 8 dari Kejuaraan Dunia Moto2 2025 akan digelar di GP Aragon pada 6-8 Juni mendatang.

HASIL LENGKAP!

DISKON 25%

Tonton musim 2025 dengan MotoGP™ VideoPass dan nikmati setiap aksinya

Langganan sekarang!
Dapatkan Newsletter Resmi MotoGP™!
Buat akun sekarang untuk mengakses konten video, laporan hasil balapan, hingga Newsletter MotoGP™ serta informasi menarik lainnya.