Hector Garzo Pegang Kendali Jelang MotoE™ Austria

Tiga kemenangan dalam empat balapan terakhir telah membuat bintang Dynavolt Intact GP MotoE™ itu membangun keunggulan 25 poin dalam klasemen.

Kejuaraan Dunia FIM Enel MotoE™ kembali beraksi di Motorrad Grand Prix Austria. Setelah putaran yang luar biasa di Belanda dan Jerman, Hector Garzo (Dynavolt Intact GP MotoE™) kokoh memimpin perebutan gelar juara.

Catatan tiga kemenangan dalam empat balapan terakhir – satu di Assen ​​dan dua kali di Sachsenring – mengantarkan Garzo ke puncak klasemen. Sementara itu, Mattia Casadei (LCR E-Team) yang mencatatkan satu kali DNF, satu kali P8 serta dua kali P9, beralih menjadi pemburu utama. Walau begitu, Red Bull Ring adalah sirkuit di mana Casadei mengemas 50 poin dari kemungkinan 50 pada musim lalu. Karenanya balapan akhir pekan ini memberikannya suntikan kepercayaan diri.

Oscar Gutierrez (Axxis-MSI) masih diperhitungkan, tetapi pembalap Spanyol itu akan menyesali kegagalannya saat Race 1 di Sachsenring. Jarak 29 poin memisahkan sang rookie dengan Garzo, sedangkan Kevin Zannoni (Openbank Aspar Team) sekarang menempati P4 klasemen usai kecelakaan pada sesi Q2 yang menghambat akhir pekannya di GP Jerman. Fisik telah kembali bugar, bisakah Italiano mendulang poin penting di sirkuit tempat ia meraih dua P3 musim lalu?

Bahkan mungkin ada peluang tipis namun nyata bagi Garzo untuk merebut mahkota pada Race 2. Jadi, mampukah para pesaingnya membalas? Saksikan akhir pekan ini untuk mengetahuinya. MotoE™ Austria akan berlangsung di Red Bull Ring yang luar biasa. Tonton kualifikasi, Race 1 serta Race 2 yang disiarkan langsung di motogp.com dan gratis di YouTube!

Dapatkan Newsletter Resmi MotoGP™!
Buat akun sekarang untuk mengakses konten video, laporan hasil balapan, hingga Newsletter MotoGP™ serta informasi menarik lainnya.