Moto3™ Australia: Jose Rueda Bukukan Kemenangan ke-10

Juara Dunia Moto3 2025 ini mengklaim podium tertinggi usai menaklukkan bintang tuan rumah, Joel Kelso, dalam duel ketat di Phillip Island.

Sukses merengkuh gelar juara rupanya justru memantik Jose Antonio Rueda (Red Bull KTM Ajo) untuk berperforma lebih dalam Liqui Moly Grand Prix Australia kelas Moto3 pada Minggu (19/10). Sang kampiun berhasil mencetak kemenangan ke-10 musim ini setelah berduel melawan Joel Kelso (LEVELUP-MTA), diikuti posisi ketiga yang diklaim Alvaro Carpe (Red Bull KTM Ajo).

Tak seperti umumnya balapan Moto3. Perebutan kemenangan langsung mengerucut antara dua pembalap sejak lap-lap awal. Selepas start, Kelso merebut posisi terdepan, dengan Rueda berada tepat di belakangnya. Hanya butuh waktu lima lap bagi keduanya untuk menciptakan jarak dan menjauh dari kejaran barisan pembalap lainnya. Dua lap kemudian, Rueda mengambil alih pimpinan lomba dari Kelso.

Dengan balapan dikuasai Rueda dan Kelso, alhasil pertarungan ketat terjadi pada perebutan podium. Setidaknya tujuh pembalap bersaing demi mengamankan posisi ketiga. Home hero Jacob Roulstone (Red Bull KTM Tech3) awalnya sempat ikut memanaskan persaingan. Sayang, ia tersingkir lebih awal usai terjatuh pada Lap 4.

Sepanjang jalannya perlombaan, Carpe bertarung melawan rookie Adrian Fernandez (Leopard Racing), Maximo Quiles (CFMOTO Gaviota Aspar Team), hingga Taiyo Furusato (Honda Team Asia). Joel Esteban (CFMOTO Gaviota Aspar Team) – menggantikan Dennis Foggia yang absen karena pneumonia – juga turut meramaikan persaingan.

Memasuki lap-lap akhir, Kelso berupaya mendekati Rueda. Namun, sang Juara Dunia begitu tangguh. Kelso pun akhirnya harus mengakui keunggulan rivalnya. Sedangkan posisi ketiga direbut Carpe setelah mengalahkan Esteban dan Quiles jelang garis finis. Sementara posisi keenam ditempati Fernandez, di depan Luca Lunetta (SIC58 Squadra Corse).

Furusato akhirnya finis kedelapan, disusul David Almansa (Leopard Racing) yang berhasil mengemas posisi kesembilan, meski harus menjalani hukuman Long Lap Penalty. Kemudian sepuluh besar dilengkapi Matteo Bertelle (LEVELUP-MTA). Debutan Brian Uriarte (Liqui Moly Dynavolt Intact GPP – pengganti David Munoz yang absen karena cedera – finis P19.

Ronde 20 dari Kejuaraan Dunia Moto3 2025 akan digelar di Grand Prix Malaysia pada 24-26 Oktober akhir pekan depan!

Hasil Lengkap Moto3 Australia!

Jangan Lewatkan Sprint Final Musim Ini!

Saksikan semua aksinya hanya dengan 29,99 Euro.

Langganan Sekarang!

 

Dapatkan Newsletter Resmi MotoGP™!
Buat akun sekarang untuk mengakses konten video, laporan hasil balapan, hingga Newsletter MotoGP™ serta informasi menarik lainnya.